• SMK ANNURONIYAH
  • SMK PUSAT KEUNGGULAN

SMK Annuroniyah Gelar Lomba Literasi dalam Rangka Gema Literasi 2024

SULANG, SMK ASA — Dalam rangka Gema Literasi tahun 2024, SMK Annuroniyah Sulang gelar Lomba Literasi. Lomba tersebut dilaksanakan pada Sabtu, 5 Oktober 2024.

Dibuka pada pukul 08.00, acara Lomba Literasi dimulai dengan sambutan oleh Kepala SMK Annuroniyah, Aly Muhtarom. Kegiatan dilanjutkan dengan acara inti yakni Lomba Bercerita yang diikuti oleh perwakilan dari seluruh kelas.

Kepala SMK Annuroniyah mengatakan bahwa kegiatan literasi semacam ini sangat diperlukan. Hal tersebut berkenaan erat dengan perintah Allah yakni ajakan untuk membaca.

"Kegiatan literasi seperti ini tentu baik sekali. Berkenaan dengan perintah Allah yakni Iqro' yang artinya bacalah. Membaca adalah kegiatan yang penting. Membaca membuka pengetahuan kita." tutur Aly Muhtarom.

Dirinya menambahkan bahwa siswa-siswa SMK Annuroniyah perlu untuk berliterasi. Hal tersebut bertujuan untuk menciptakan sumber daya manusia yang lebih baik, sesuai dengan harapan sekolah, dan paham akan perkembangan zaman.

"Siswa-siswa SMK tentu perlu terus berlatih untuk semakin berliterasi. Kami berharap dengan diadakannya kegiatan semacam ini dapat menciptakan siswa-siswa yang berprestasi dan selalu mengerti dengan perkembangan zaman." tandasnya.

Kegiatan tersebut diakhiri dengan penghitungan nilai untuk juara 1, 2, dan 3 yang akan diumumkan pada acara Job Fair pada tanggal 9 Oktober 2024.  (Vikky Andrian)

 

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Servis Gratis Sepeda Motor ikut ramaikan Job Fair SMK ASA.

Kemadu, 9 Oktober 2024 – SMK Annuraniyah Sulang (SMK ASA) sukses menggelar Job Fair pada 8-9 Oktober 2024 yang dimeriahkan oleh berbagai kegiatan, salah satunya adalah layanan ser

17/10/2024 08:51 - Oleh Administrator - Dilihat 15 kali
SMK Annuroniyah Gelar Job Fair, Berbagai Perusahaan Turut Berpartisipasi

Untuk mengatasi angka pengangguran yang masih tinggi, diperlukan kerjasama dari berbagai pihak.Hal ini disampaikan oleh Camat Sulang, Arif Dwi Sulistya saat membuka Job Fair SMK Annuron

10/10/2024 08:19 - Oleh Administrator - Dilihat 33 kali
SMK Annuroniyah Sulang berhasil meraih juara 1 dalam acara EDSO (English Student Organization)

SULANG, SMK ASA — SMK Annuroniyah Sulang berhasil meraih juara 1 dalam acara EDSO (English Student Organization) Fair tahun 2024. Acara tersebut dilaksanakan pada Sabtu, 28 Septem

30/09/2024 13:47 - Oleh Administrator - Dilihat 39 kali
Guru Teknik Otomotif SMK ASA Ikuti Pelatihan Aplikasi YDT & Service Berkala di Semarang

Semarang, 26-27 Agustus 2024 — Guru Teknik Otomotif SMK ASA mengikuti pelatihan bertajuk "Aplikasi YDT & Servis Berkala" yang diselenggarakan oleh Sekolah Binaan Yamaha Plat K

22/09/2024 13:03 - Oleh Administrator - Dilihat 59 kali
SMK Annuroniyah Sulang Ikut Serta dalam Lomba Atletik Kejurkab Kabupaten Rembang Tahun 2024

Rembang, 19 September 2024 — SMK Annuroniyah Sulang turut berpartisipasi dalam ajang bergengsi Kejuaraan Kabupaten (Kejurkab) Atletik yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan, P

22/09/2024 12:56 - Oleh Administrator - Dilihat 62 kali